Saturday, August 18, 2012

Persisam Samarinda Pertahankan Sembilan Pemain

AppId is over the quota
Persib vs Persisam (GOAL.com/Antara) Manajemen Tim Persisam Putra Samarinda, rencananya akan melakukan perombakan tim untuk mengarungi kompetisi musim 2012/13. Namun demikian perombakan tidak dilakukan secara frontal.

Menurut Presiden Direktur PT Persisam Putra, Harbiansyah Hanafiah, hanya sembilan pemain yang tergabung dalam dalam skuad lama yang dipertahankan. Harbiansyah mengaku sudah mengantongi rapor pemain yang bermain untuk Persisam. 


Dari rapor itu bisa diketahui nama pemain yang layak dipertahankan, dan mana yang harus dilepas."Dari skuad yang ada ini, hanya sembilan pemain yang kita pertahankan," terang Harbiansyah kepada GOAL.com.Indonesia, Rabu (15/8).

Dengan alasan menghormati kontrak pemain yang baru akan berakhir September mendatang, Harbiansyah belum bersedia menyebut nama-nama kesembilan pemain yang akan dipertahankan tersebut.

"Siapa saja mereka masih kami rahasiakan karena kami masih mengikat kontrak para pemain hingga
September 2012, "imbuhnya.

Para pemain lama yang tidak dipertahankan akan diberi kabar, menjelang persiapan awal tim yang dijadwalkan pada akhir Agustus 2012.

"Kami bakal menerapkan aturan baru, yakni tes fisik pada semua pemain di awal persiapan nanti," tegasnya.(gk-47)

if (typeof hideMashLogic == 'undefined' || (!hideMashLogic)){ document.write(''); document.write(''); }

No comments:

Post a Comment