Friday, August 17, 2012

Persib Bandung Lepas Empat Pemain Asing

AppId is over the quota
Noh Alam Shah - Persib Bandung (GOAL.com/Antara) Persib Bandung memastikan bahwa mereka akan melepas empat pemain asing yang mereka miliki saat ini.

Hal tersebut diungkapkan oleh manajer Persib, Umuh Muhtar, seperti yang dilansir oleh laman resmi klub. Ia mengatakan hal tersebut adalah hasil rapat yang dihadiri jajaran direksi, komisaris PT PBB serta pelatih baru Jajang Nurdjaman.


Tim Maung Bandung memutuskan untuk melepas Noh Alam Shah, Marcio Souza, Miljan Radovic dan Robbie Gaspar. Sementara Abanda Herman akan tetap dipertahankan.

"Hanya satu pemain asing yang dipertahankan yaitu Abanda Herman. Keputusan ini diambil berdasarkan hasil evaluasi jajaran pelatih Robby Darwis dan lainnya. ditambah masukan dari pelatih baru," ujarnya.

Sementara itu, untuk mengisi kekosongan kuota pemain asing. Umuh mengatakan, hal tersebut akan diserahkan sepenuhnya kepada Jajang, selaku pelatih baru.

"Pelatih lebih tahu kebutuhan tim. Kami percaya Jajang sudah punya gambaran siapa saja yang pantas direkrut untuk setiap posisi. Yang jelas pemain tersebut harus punya kualitas dan bisa mengangkat prestasi Persib," pungkasnya.

if (typeof hideMashLogic == 'undefined' || (!hideMashLogic)){ document.write(''); document.write(''); }

No comments:

Post a Comment